Nacific Phyto Niacin Whitening Essence & Tone Up Cream
Sama seperti Nacific Fresh Herb Origin Serum, aku gak akan bahas soal kemasan dari Nacific Phyto Niacin Essence & Tone up cream ini, karena aku beli nya kemasan share ini jar & bottle. Karena memang aku pengen coba dulu cocok atau gak dengan produk ini.
Tujuan aku pakai Nacific Phyto Niacin Essence & tone up cream ini adalah untuk menghilangkan noda kemerahan bekas jerawat di pipi aku. Tapi setelah 18hari pakai Nacific Phyto Niacin Essence dan Tone Up Cream ini gak kelihatan hasilnya. Sama sekali gak berkurang kemerahan nya.
Yang aku suka itu setelah pakai tone up cream, wajah jadi glowing dan lebih putih, jadi gak perlu pakai foundation lagi. Tapi setelah cuci muka, efek putihnya ikutan luntur. Tone up cream nya ini tetap masih lengket sih diwajah aku, jadi tetap harus pakai bedak setelahnya.
Kalau Essence nya sih biasa aja. Gak lengket, mirip air. Cepat menyerap.
Agak kecewa karena 18 hari ga ada kelihatan hasilnya sama sekali. Mungkin harus mencoba full 1 ukuran besarnya, baru kelihatan hasilnya kali ya. Tapi aku sih gak pengen repurchase karena si tone up cream nya ini, lumayan bikin banyak whitehead disekitaran hidung aku. Cukup ganggu sih karena kalo aku pengen pakai foundation, jadi jelek gitu karena banyak whitehead nya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar